ANIMASI
Pengertian Animasi
Animasi adalah gambar bergerak yang dibuat dengan cara merekam gambar-gambar diam,kemudian rekaman gambar-gambar tersebut di putar ulang dengan berurutan sehingga terlihat tidak lagi sebagai masing-masing gambar terpisah,tetapi sebagai sebuah kesatuan yang menghasilkan ilusi pergeraka yang tidak putus.
Animasi pertama kali dibuat oleh Fady Saeed dari Mesir tahun 1756. Pada abad ke 17 sampai 19, peralatan-peralatan animasi sederhana telah ditemukan sebelum munculnya proyektor film. Sejarah Film Animasi dimulai pada tahun 1890, Film animasi yang pertama kali dibuat oleh Charles-Émile Reynaud, penemu Praxinoscope, yaitu sebuah sistem gerakan yang menggunakan putaran dari 12 gambar. Pada tanggal 18 Oktober 1892, di Musée Grévin di kota Paris, Perancis, beliau memamerkan animasi dengan putaran dari 500 gambar.
Animasi sendiri berasal dari bahasa latin yaitu “anima” yang berarti jiwa, hidup, semangat. Sedangkan karakter adalah orang, hewan maupun objek nyata lainnya yang dituangkan dalam bentuk gambar 2D maupun 3D.
Aplikasi Pembuat Animasi
1. Blender (Linux, macOS, Windows)
Aplikasi pembuat animasi di PC terbaik pertama adalah Blender.
Blender merupakan aplikasi pembuat animasi 3D yang bersifat open source, sehingga kamu bisa menggunakannya dengan gratis.
Dengan Blender, kamu dapat membuat animasi 3D, objek-objek 3D, hingga mengedit video.
2. Synfig Studio (Linux, macOS, Windows)
Kalau Blender adalah aplikasi khusus untuk membuat aplikasi 3D, maka Synfig Studio adalah aplikasi untuk membuat animasi 2D.
Cocok untuk membuat kartun, atau animasi-animasi 2D lainnya.
Software animasi PC ini juga dapat digunakan di Linux, macOS, dan juga Windows.
3.Anime Studio (Windows)
Sama seperti namanya, Anime Studio adalah aplikasi pembuat video animasi untuk PC yang cocok untuk anime.
Karena namanya saja anime, maka software ini merupakan software animasi 2D.
4. Pivot Animator (Windows)
Jadi selama kamu punya ide yang bagus, membuat animasi dengan stickman pun akan terlihat menarik.
Sama seperti kebanyakan aplikasi lainnya disini, Pivot Animator dapat kamu download dan gunakan gratis.
5. Aurora 3D Animation Maker (Windows)
Aplikasi pembuat animasi kartun berikutnya yang juga layak kamu coba adalah Aurora 3D Animation Maker.
Aplikasi ini sangat cocok untuk mengedit video yang sudah ada, kemudian menambahkan objek-objek 3D kedalamnya.
Dengan begitu video kamu akan jadi terlihat lebih menarik.
6. Stykz (Linux, macOS, Windows)
Stykz menawarkan kemudahan yang sama dengan Stick Animator.
Tokoh yang digunakan dalam aplikasi ini juga sama, yaitu stickman.
Sehingga selain simpel dan mudah digunakan, Stykz juga salah satu aplikasi animasi PC yang cukup mudah untuk dipelajari.
7.AnimatorDV (Windows)
Dibandingkan dengan semua aplikasi pembuat animasi pada daftar ini, AnimatorDV mungkin adalah yang paling simpel.
Karena fungsinya hanya untuk mengedit video dengan menambahkan beberapa objek 3D yang terdapat dalam aplikasi.
Sehingga aplikasi ini cukup untuk para pemula yang penasaran bagaimana rasanya menambahkan objek 3D ke dalam video buatannya.
Cocok juga untuk di upload ke sosmed hasilnya.
Tokoh-Tokoh Animasi
Ursula (Divine)
Salah satu penjahat ikonik dari film The Little Mermaid, Ursula rupanya juga dibuat berdasarkan inspirasi dari orang di dunia nyata. Tokoh Divine atau Harris Glenn Milstead ialah sosok di balik ide dibuatnya karakter animasi yang satu ini.
Ariel (Alyssa Milano)
Tokoh Ariel pastinya nggak asing lagi di telinga para penggemar Disney kan Teens. Tokoh utama dari The Little Mermaid ini juga dibuat dari inspirasi seseorang yang memang ada di dunia nyata. Sebenarnya ada beberapa inspirasi dari karakter Ariel seperti istri dari sang animator Sherri Stoner. Namun tampilan Alyssa Milano yang saat itu masih berusia 16 tahun menjadi inspirasi utama dari karakter Ariel.
Aladdin (Tom Cruise)
Karakter ikonik dan populer Aladdin juga dibuat dari inspirasi tokoh yang juga nggak kalah populernya lho Teens. Aktor terkenal Tom Cruise ternyata menjadi inspirasi di balik pembuatan karakter yang menjadi kekasih Putri Jasmine